Buka Informasi Publik, Hak Anda Untuk Tahu !!!

KETUA KI PUSAT HADIRI PUNCAK PERINGATAN HARI KRIDA PERTANIAN NASIONAL DI SUKOHARJO

 

Ketua Lembaga Negara Komisi Informasi Pusat (KI Pusat) Donny Yoesgiantoro didampingi Plt Sekretaris KI Pusat Nunik Purwanti menghadiri peringatan Hari Krida Pertanian Nasional ke-50 di Desa Tegalsari, Kecamatan Weru Sukoharjo Jawa Tengah, Rabu (22/06/2022). Kehadiran Ketua KI Pusat pada puncak peringatan Hari Krida Pertanian yang dipusatkan di  Sukoharjo dan digelar serentak seluruh Indonesia itu, sebagai apresiasi atas keberhasilan Kementerian Pertanian RI meraih kategori Informatif tiga tahun berturut-turut (hattrick) anugerah Monev (Monitoring dan Evaluasi) Badan Publik yang dilaksanakan oleh KI Pusat setiap tahun.

Puncak peringatan Hari Krida Pertanian ditandai dengan panen raya dan tanam yang dilakukan oleh Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta  Bupati Sukoharjo, Etik Suryani. Di sela-sela panen raya komonitas jagung, kedelai, dan padi, Mentan juga memperoleh penghargaan Rekor MURI atas program IP 400 (Indeks Pertanaman Empat kali Setahun).

Mentan Syahrul Yasin Limpo mengatakan, melalui program Indek Pertanaman (IP) 400, hasil panen meningkat dan pendapatan petani juga ikut meningkat. Dari yang biasanya hanya dua atau tiga kali tanam dan tiga kali panen, saat ini bisa menjadi empat kali tanam dan empat kali panen.

“Otomatis, dengan empat kali panen hasil petani pun meningkat karena semula hanya dua atau tiga kali panen,” katanya melalui live youtube official Kementan RI. Bahkan ia mengatakan saat ini sudah ada permintaan ekspor beras dari Indonesia ke sejumlah negara, seperti China, Brunei, dan juga Arab Saudi. (Laporan : Karel Salim/Foto: Nunik Purwanti)

Berita Lainnya

PEMBINAAN CIVITAS KI PUSAT 2021: TUMBUH BERSAMA SU...

Sekretariat Komisi Informasi (KI) Pusat menggelar kegiatan pembinaan s...

KI PUSAT LAUNCHING IKIP 2021 DI YOGYA: MENGUKUR TI...

Tim Pokja (Kelompok Kerja) Indeks Keterbukaan Infromasi Publik (IKIP) ...

Tekan ESC untuk menutup pencarian